Cara membuat lencana ngobrol Google Talk di website/blog

Selasa, 17 Juli 2012 | 18:30 WIB

Google Talk merupakan layanan chating yang dimiliki oleh Google. Layanan ini menyerupai Yahoo Messenger, dimana kita bisa mengobrol dengan teman kita melalui akun yang kita miliki. Untuk dapat memakai layanan Google Talk, kita harus mendownload software dan menginstalnya di komputer kita. Untuk mendownloadnya, silahkan klik disini.


Kali ini kita akan membahas bagaimana cara membuat lencana ngobrol yang akan kita pasang di website atau blog kita. Lencana ngobrol ini berfungsi untuk chating dengan pengunjung blog kita. Untuk dapat membuat lencana Google Talk, kamu harus mempunyai akun di Google. Tampilan Google Talk di website atau blog kita akan seperti dibawah ini :


Untuk dapat membuatnya, ikuti link disini. Kamu akan ditujukan ke laman resmi lencana Google Talk. Kamu harus masuk ke akun Google kamu karena kita akan diberi kode HTML dimana kode tersebut bervariasi tergantung penggunanya. Layanan ini cocok untuk website dan blog yang ingin memiliki kemudahan berinteraksi dengan pengunjungnya, misal web e-commerce, company website, ataupun juga personal blog.

Description : Cara membuat lencana ngobrol Google Talk di website/blog
Rating : 5
Reviewer : Penjaga Lilin - Cara membuat lencana ngobrol Google Talk di website/blog

Advertise

Berlangganan Email

Daftar untuk berlangganan BlogNusa Tutorial melalui email. Ketik email kamu dibawah ini :
RSS FeedRSS

 
BlogNusa © 2010-2014
Design by New WP Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Templates