Kali ini kita akan membahas bagaimana cara mengubah tampilan atau template yang ada di blogspot. Beberapa tampilan template bawaan yang ada dalam blogspot kadangkala kurang sesuai dengan selera kita. Di blogspot, kita diperbolehkan mengubah template yang ada sesuai dengan yang kita inginkan. Template untuk blogger juga sudah banyak beredar secara gratis di internet. Untuk web penyedia template, saya sarankan di http://template-on.blogspot.com karena selain lengkap, juga bermacam-macam modelnya, jadi kita bisa menyesuaikan dengan keinginan kita. Yuk langsung tancap gas...
Langkah 1
Masuk ke akun blogspot kalian, lalu klik Rancangan seperti gambar di bawah ini.
Langkah 2
Jika sudah selesai, anda akan menemui halaman editing rancangan blog anda. Silahkan klik edit html
Langkah 3
Setelah anda meng-klik edit html, akan muncul jendela tempat anda mengedit berbagai macam kode html yang ada dalam blog anda. Untuk memastikan semuanya, saya sarankan anda untuk memback-up dulu template yang lama dengan cara seperti dibawah
Langkah 4
Setelah mengamankan data template yang lama, sudah waktunya mengedit template anda dengan meng-klik Pilih Berkas. Setelah anda memilih tempat anda menyimpan template baru anda, silahkan klik Unggah.
Langkah 5
Untuk melihat template baru anda, silahkan klik Pratinjau seperti gambar dibawah.
Langkah 6
Setelah anda yakin dengan template yang anda pilih, silahkan klik Simpan Template. Mudah khan....
Tunggu tutorial menarik lainnya di BerguruBlog.blogspot.com
Happy blogging....
Description : Edit Template di Blogspot
Rating : 5
Reviewer : Penjaga Lilin - Edit Template di Blogspot











